Cara Cek Sisa Kuota Paket Data Internet XL

"Bagaimana cara melihat sisa kuota paket data internet yang menggunakan provider XL tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan."

Cara Cek Kuota Paket Data di Kartu Simcard XL Tanpa Aplikasi, mengetahui sisa kuota paket data internet yang kita gunakan merupakan hal yang sangat penting, karena kalau sampai kita lupa bahwa kuota paket data internet telah habis namun kita masih terus menggunakan koneksi internet tentu malah akan memotong pulsa utama simcard kita sebagai biaya yang dibebankan untuk koneksi internet tersebut.

Cara Cek Sisa Kuota Paket Data Internet Tanpa Aplikasi

Oleh sebab itu beberapa provider menyediakan aplikasi-aplikasi pendukungnya di Google Playstore, seperti provider XL yang menyediakan aplikasi XLku selain untuk memeriksa kuota juga bisa untuk mengisi pulsa, memperpanjang paket data, dan mengetahui info-info xl lainnya.

Namun bukan aplikasi XLku yang akan catatandroid bahas kali ini, karena aplikasi XLku membutuhkan koneksi internet agar dapat berjalan, dan yang akan kita bahas adalah bagaimana mengetahui sisa kuota paket data internet tanpa aplikasi dan tanpa koneksi internet.

Lihat sisa kuota XL tanpa aplikasi

  1. Buka dialer pada ponsel android sobat
  2. Tekan nomor seperti pada pengecekan pulsa biasa yakni *123# lalu panggil
  3. Akan muncul tampilan sisa pulsa dan menu pilihan lainnya yang beragam
  4. Pilih info lain (7) lalu Oke
  5. Pilih info kartu XL-ku (1) lalu Oke
  6. Pilih Cek Kuota (2) lalu Oke
  7. Pilih jenis paket yang ingin kamu ketahui sisa kuotanya (contoh: 2 XTRA COMBO)
  8. Maka akan muncul popup pemberitahuan sisa kuota paket data yang bisa kita pergunakan

Jika sobat telah hafal nomor-nomor penempatan dial cek kuota tersebut, kita cukup langsung secara cepat menggunakannya di dialer ponsel, seperti contoh diatas yakni *123*7*1*2*2# lalu panggil, maka popup pemberitahuan sisa kuota paket sobat akan langsung muncul.

Perlu diketahui bahwa kode kombinasi shortcut diatas bisa saja sewaktu-waktu berubah dikarenakan terdapat perubahan menu dan program dari XL nya sendiri.

Bagaimana sobat cukup mudah bukan cara cek sisa kuota paket data xl kita di ponsel tanpa menggunakan aplikasi tambahan, cukup dial *123# lalu ikuti petunjuk dan menu yang benar maka pemberitahuan sisa kuota paket data kita akan muncul. Semoga bermanfaat jika ada masukan dan koreksi tulis pada kolom komentar di bawah ya, jangan lupa juga baca artikel-artikel menarik dari CatatanDroid lainnya. Terima kasih! CatatanDroid

Komentar